Top Advertisement

Flowchart adalah Metode Penulisan Algoritma dengan Simbol Grafis, Ini Penjelasannya!

Pengertian flowchart: Diagram yang Menggambarkan urutan Langkah
Flowchart:Diagram Alur yang Menggambarkan urutan Langkah

Apa Itu Flowchart?

Flowchart adalah sebuah grafis berupa diagram yang menggambarkan urutan langkah-langkah dan keputusan dalam melakukan suatu proses. Flowchart disebut juga atau Bagan Alur atau Diagram Alir.

Setiap langkah diwakilkan oleh sebuah simbol khusus. Dan setiap langkah dihubungkan dengan tanda panah. Tanda panah menunjukkan alur atau urutan langkah-langkah. 


Sejarah Flowchart

Dalam sejarahnya, flowchart pertama kali diperkenalkan oleh Insinyur industri Frank dan Lillian Gilbreth kepada American Society of Mechanical Engineers (ASME) pertama kali pada tahun 1921.

Lalu pada awal tahun 1930-an, insinyur industri Allan H. Morgensen menggunakan flowchart pada sebuah konferensi untuk mempresentasikan tentang bagaimana agar pekerjaan menjadi lebih efisien untuk para pebisnis di perusahaannya.

Satu dekade setelahnya, tahun 1940-an, dua mahasiswa Morgensen, yaitu Art Spinanger dan Ben S. Graham, menyebarkan flowchart ini lebih luas. 

Kemudian di akhir dekade 1940-an, John Van Neumann dan Herman Goldstine menggunakan Flowchart untuk mengembangkan program komputer. Sehingga penggunaan flowchart menjadi populer dalam waktu yang cepat di semua jenis algoritma dan program komputer. 


Kegunaan Flowchart

Flowchart berguna sebagai alat komunikasi untuk menjelaskan alur sebuah proses. Flowchart memberikan gambaran tentang bagaimana sebuah proses berjalan, darimana akan dimulai, bagaimana urutannya, dan bagaimana hasil akhirnya. 

Flowchart digunakan untuk merencanakan, mendokumentasikan, menerjemahkan, mengkomunikasikan proses yang rumit menjadi sebuah diagram yang mudah dimengerti oleh orang di bagian non-teknis atau orang yang awam dengan pemrograman. 

Tidak hanya dalam dunia pemrograman saja, Flowchart juga digunakan di bidang manufaktur, arsitektur, teknik, bisnis, teknologi, pendidikan, sains, kedokteran, pemerintahan, administrasi, dan bidang lainnya. 


Simbol-Simbol Flowchart

Flowchart memiliki simbol-simbol standar yang banyak. Lebih dari 30 simbol bisa kita gunakan dalam kegunaan yang berbea-beda. Sebagai langkah awal, setidaknya Kamu harus mengerti 5 simbol Flowchart yang umum digunakan. 


Simbol Flowchart yang Umum Digunakan

Berikut ini simbol-simbol dasar flowchart yang umum digunakan beserta kegunaannya. 

Simbol terminator Flowchart

Terminator

Simbol terminator adalah simbol yang menunjukkan awal dan akhir pada sebuah flowchart program atau proses. Terminator biasanya diisi tulisan "Start/End" atau "Mulai/Selesai".

Decision/Keputusan Flowchart

Decision/Keputusan

Simbol Keputusan atau bisa disebut titik percabangan adalah simbol yang berisi kondisi yang memunculkan dua pilihan "Ya/tidak", "Benar/Salah", atau "True/False". Langkah berikutnya ditentukan oleh hasil keputusan dari kondisi tersebut.

Simbol Proses Flowchart - berbentuk persegi panjang

Process/Proses

Disebut juga "Simbol Tindakan/Action", digunakan untuk mewakili seluruh tindakan, proses, atau operasi. Biasanya ini untuk operasi dasar atau proses yang sederhana. Setiap langkah yang harus dilakukan dinyatakan dengan simbol ini.

Simbol Input/output Flowchart

Input/Output

Simbol input/output digunakan untuk menyatakan langkah dimana program akan mengambil masukkan berupa data dan mengeluarkan keluaran/output dari program.

Simbol Alur/Flow dalam Flowchart - berupa anak panah

Flow/Alur

Berupa anak panah yang menunjukkan alur proses. Menghubungkan satu simbol dengan simbol lainnya.



Dengan memahami 5 simbol di atas, Kamu sudah bisa membuat rancangan program sederhana hingga sedikit kompleks. Sebagai referensi awal, Saya berikan satu Contoh Flowchart dengan 5 simbol dasar tersebut.


Contoh Flowchart dengan Algoritma Sederhana

Berikut contoh Flowchart dengan algoritma sederhana Menentukan Bilangan Ganjil atau Genap menggunakan simbol dasar Flowchart. 


Flowchart Menentukan Bilangan Ganjil atau Genap https://www.zendcode.web.id/p/panduan-menggunakan-properti-gambar.html Zend ZendCode | www.zendcode.web.id

Penjelasan:

  • Mulai/Selesai

    Simbol Terminator. Menunjukkan awal dan akhir program.

  • Masukkan Bilangan Bulat

    Simbol Input/Output untuk mengambil input berupa bilangan bulat. 

  • Hitung Modulus

    Dengan Simbol Proses yang menyatakan proses perhitungan modulus. Modulus adalah operasi matematika yang menentukan sisa bagi sebuah bilangan dengan bilangan lain. Disini kita hitung sisa bagi bilangan bulat dengan 2, karena bilangan genap adalah bilangan yang habis dibagi dua.

  • Sisa Bagi = 0?

    Simbol keputusan yang menentukan kondisi mana yang akan diikuti. Jika "Ya" maka berarti genap, jika "Tidak" berarti ganjil.

  • Output Ganjil/Genap

    Output berdasarkan hasil dari kondisi sebelumnya.



Ringkasan

Flowchart atau Diagram Alir adalah sebuah diagram yang menggambarkan urutan langkah yang digunakan dalam berbagai bidang sebagai alat komunikasi untuk menjelaskan alur sebuah proses. 

Untuk dapat membuat flowchart, setidaknya kita harus memahami 5 simbol dalam flowchart yaitu Terminator, Decision, Process, Input/Output, dan Flow Line. 


Selanjutnya: Simbol-simbol Flowchart (Dasar dan Lanjutan)